Bismillah.
Saya hobi baca buku. Tapi apa yang mau saya tulis ya? Hehe..
Hmm belakangan ini saya tertarik dengan bukunya kang Dan Brown (selanjutnya disingkat jadi DB). Dan sedikit menyayangkan kenapa belum baca bukunya sebelum nonton filmnya (Da Vinci Code & Angels and Demons). Tapi menyesal itu ga boleh, harus dijalani dengan semangat & pantang menyerah *lahh :"D
Baru-baru ini saya baru kelar baca Deception Point. Penuh hal-hal berbau science, yang saya kagumnya, itu adalah nyata, bukan khayalan belaka. Ini adalah novel pemuas hati diri saya setelah sekian lama ga baca buku kece macam HarPot, Lima Sekawan, yang bacanya bikin ga mau berhenti & sampe lupa makan minum. Lalu sekarang ini, buku kang DB yang lain yaitu The Lost Symbol & Digital Fotress sedang bikin saya penasaran pake banget. Katanya buku-buku kang DB sudah ada versi bahasa Indonesianya semua, tapi saya belum pernah nemu di tokbuk setempat. Sedih... Where to find?
Udah, segitu dulu aja :-D
No comments:
Post a Comment